Kasbudi Anggota DPRD Bungo Minta Dinas Pendidikan tingkatkan Mutu Para Guru

Total Bungo – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bungo Dari Fraksi PKB (Kasbudi. Red) mengikuti rapat bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo pada Senin 10 Maret 2025

Rapat tersebut dilaksanakan di Ruangan Komisi 1 Kantor DPRD Bungo, meskipun dalam suasana Ramadhan namun tidak melemahkan semangatnya dalam memperjuangkan Mutu Pendidikan di Kabupaten Bungo

Kasbudi menyampaikan bahwa kegiatan tersebut adalah Rapat bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo

“Kita menekankan agar pelayanan kepada masyarakat itu dipermudah,”

Kasbudi juga menambahkan meminta pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo meningkatkan Mutu para Guru serta Kualitas Guru harus ditingkatkan. ujarnya

Bukan jumlah gurunya yang ditambah, namun kualitas gurunya yang harus ditingkatkan semaksimal mungkin untuk efisiensi anggaran Pendidikan. tutur Kasbudi

Selain itu dirinya juga menyarankan agar penggunaan Dana Bantuan lainnya seperti dana BOS agar dipergunakan sebagaimana mestinya dan dapat bermanfaat bagi pendidikan di Kabupaten Bungo. Tutupnya

Redaksi